Meningkatkan Keterampilan Motoric Halus Anak Melalui Kegiatan Menggunting Dengan Media Kertas Warna.

Kegiatan Menggunting di TK Alhidayah Klampok 2 Kota Blitar - Jawa Timur

RadarJateng.com, Pendidikan Setiap anak dilahirkan bersamaan dengan potensi potensi yang dimilikinya.ini merupakan tugas orang tua dan guru sebagai pendidik untuk dapat menemukan potensi tersebut.Dalam ranah pendidikan seorang anak sejak lahir memerlukan penanganan yang tepat dalam pemenuhan kebutuhan pendidikan yang harus disertai dengan pemahaman mengenai karakteristik anak sesuai usia pertumbuhan dan perkembangannya.

Pendidikan anak usia dini merupakan suatu upaya pembinanan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia 6 tahun, yang dilakukan melalui pemberian rancangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani.Agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut.Perkembangan motoric adalah proses seorang anak belajar untuk terampil memnggerakkan anggota tubuh (Sujiono Bambang dkk 2017:1.12)

Pada hakikatnya anak anak selalu bermotifasi untuk bermain. Lewat bermain bersama dalam kelompok atau sendiri anak akan mendapat banyak pengetahuan yang ditemukan sendiri ataupun melalui bimbingan guru.Melalui permainan anak akan belajar untuk ber exsplorasi menggunakan alat atau benda yang ada disekitar anak

Read More

Salah satu perkembangan pada anak usia dini adalah perkembangan motoric halus .Motorif halus yaitu gerakan terbatas dari bagian bagian yang meliputi otot kecil ,terutama gerak jari jari tangan,sehingga gerakan tangan  perlu dikembangkan dengan baik.Cara yang biasa dilakukan untuk melatih motoric halus anak adalah kegiatan menggunting

Alat dan bahan menggunting

Manfaat kegiatan menggunting

Sutarno(2005:127) menyatakan bahwa kegiatan menggunting dapat melatih otot tangan dan jari anak serta melatih konsentrasi anak.Ada beberapa manfaat dari kegiatan menggunting diantaranya:

1.melatih motoric halus

2.melatih keordinasi tangan mata dan konsentrasi

3.Meningkatkan kepercayaan diri

4.Lancar menulis

5.Ungkapan ekspresi

6.mengasah kognitif

Bahan dan alat untuk menggunting

Alat alat yang digunakan untuk menggunting gambar adalah sebagai berikut

1.Gunting

Gunting merupakan alat sejenis pisau yang ada pegangannya

Berbentuk lingkaran

Agar jari bisa masuk dan dapat memegangnya dengan nyaman

2.Kertas bergambar

Kertas yang digunakan untuk menggunting adalah kertas yang sudah berisi gambar untuk memudahkan  anak dalam proses menggunting

3.Lem

Lem digunakan untuk merekatkan gambar yang telah digunting sesuat yang disar

4.Buku menempel

Buku menempel atau kertas kosong berfungsi untuk menempelkan hasil dari guntingan

Langkah langkah kerja menggunting

Secara umum prosedur kerja menggunting menurut Sumanto(2005;108) adalah sebagai berikut :

Tahap persiapan, Pada tahap ini dimulai dengan menentukan bentuk,ukuran,dan warna kertas yang akan digunakan

Tahap pelaksananan, Pada tahap ini melakukan pemotongan kertas tahap demi tahap sesuai dengan gambar pola dengan rapi sampai selesai.

Semoga bermanfaat bagi kita semua.

Penulis: Endang Achida, S. Pd Guru TK Alhidayah Klampok 2 Kota Blitar – Jawa Timur

Related posts