SURABAYA – Polisi bergerak cepat mengusut kasus bunuh diri mahasiswi Universitas Brawijaya (UB) Malang, Novia Widyasari. Polres Mojokerto bersama Polda Jawa Timur didukung Mabes Polri melakukan penyelidikan internal terkait bunuh dirinya mahasiswi cantik tersebut.
Wakapolda Jawa Timur Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo menuturkan, berdasarkan hasil penyelidikan kepolisian akhirnya berhasil mengamankan seorang terduga tersangka, yang bersangkutan oknum anggota Polri yang bertugas di Polres Pasuruan Kabupaten. “Korban dan Anggota Polri ini sudah berkenalan sejak bulan Oktober 2019.
Pada saat itu sedang nonton bareng distro baju yang ada di Malang. Keduanya pun akhirnya berkenalan dan bertukar nomor Hanphone hingga terjadi hubungan (berpacaran),” ucap Slamet Hadi di Mapolda Jawa Timur, pada Sabtu malam (4/12/2021).
Slamet menerangkan, keduanya melakukan hubungan layaknya suami istri yang terjadi mulai tahun 2020 hingga 2021, yang dilakukan di wilayah Malang yang dilakukan di kos maupun di hotel. “Selain itu ditemukan juga bukti lain bahwa korban selama pacaran, yang terhitung mulai bulan Oktober 2019 sampai bulan Desember 2021 melalukan tindakan aborsi bersama yang mana dilakukan pada bulan Maret tahun 2020 dan bulan Agustus 2021,” terangnya.