Kegiatan Membacakan Buku Cerita Bergambar Untuk Mengembangkan Literasi Anak Usia Dini.

Ibu Yulia Romdonawati, S.Pd. Guru TK Islam Adz Dzikro, Karanggeneng Boyolali – Jawa Tengah

RadarJateng.com, Pendidikan Literasi secara sederhana dapat diartikan kemampuan membaca dan menulis. Mengikuti perkembangan zaman dimana informasi semakin mudah didapat maka literasi bisa dikaitkan dengan kemampuan berbicara, berhitung, memecahkan masalah yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari, memahami, dan menggunakan potensi kemampuan dirinya.

Salah satu kegiatan yang bisa dilakukan untuk mengembangkan kemampuan literasi anak usia dini adalah dengan membacakan buku cerita. Kegiatan membacakan buku cerita bisa dilakukan orangtua di rumah ataupun guru di sekolah.

Kemampuan membaca dapat distimulasi sejak usia dini. Kemampuan ini dimasukkan dalam kategori pra membaca. Salah satu kegiatan yang bisa dilakukan adalah membacakan buku cerita  bergambar.  Buku cerita bergambar adalah sebuah buku bacaan cerita untuk anak yang berisi gambar-gambar ilustrasi dan teks narasi. Gambar di sini untuk memperindah buku dan untuk menguatkan cerita dalam buku. Buku cerita bergambar digunakan untuk menyampaikan pesan melalui dua acara yaitu melalui ilustrasi dan tulisan, ini ditunjukkan pada anak pada usia awal sampai dengan usia lebih besar.

Read More

Melalui cara ini, orang tua atau guru dapat mengajak anak mencintai buku dengan membacakan buku melalui cara yang menarik. Ajak anak melihat buku, mulai tunjuk gambar yang ada di dalam buku, arahkan jari dari kiri ke kanan sambil membacakan isi cerita dari buku tersebut. Jadikan kegiatan membaca buku salah satu rutinitas yang dilakukan sehari-hari. Kegiatan ini dapat dilakukan saat waktu senggang bersama anak ataupun saat sebelum tidur. Selain membacakan buku, jika anak sudah dapat diajak berdiskusi, maka orang tua atau guru dapat mengajak anak untuk bertanya jawab sesuai dengan isi cerita di dalam buku. Selain itu ajak mereka untuk menebak isi cerita di halaman berikutnya. Hal ini untuk mengembangkan daya imajinasinya serta memprediksi bagaimana cerita akan berlanjut.

Antusias anakanak mendengarkan cerita di TK Islam Adz Dzikro, Karanggeneng Boyolali – Jawa Tengah

Kegiatan yang dapat dilakukan dengan mengambil buku bacaan yang sesuai dengan tema yang diajarkan. Kemudian guru memperlihatkan judul buku , dari judul buku dan gambar yang ada didepannya ajak anak untuk menebak kira2 buku apa yang mau dibaca. Tunjuk dan sebutkan huruf-huruf yang ada dijudul buku.Ceritakan buku dari tiap halaman dengan mennjuk dari kiri ke kanan dan sebutkan gambar -gambarnya,Ada gambar apa saja yang anak-anak lihat di kelas? 2. Yuk kita cari bentuk huruf yang sama dengan huruf depan nama kalian,3. Siapa saja tokoh yang ada di dalam buku cerita tersebut?4. Halaman mana yang menarik dan ingin anak-anak ceritakan kembali kepada Ibu guru?

Selama proses berdiskusi Ibu guru disarankan untuk mendengarkan pendapat anak dan menggali pendapat mereka. Buat suasana kegiatan stimulasi membaca ini menjadi menyenangkan untuk anak-anak. Melalui kegiatan yang menyenangkan, anak akan dapat merasa nyaman dan semangat mengenal huruf dan melatih mereka membaca.

Manfaat membacakan buku bergambar untuk anak usia dini yaitu dapat membantu perkembangan emosi peserta didik, peserta didik dapat dengan mudah memperoleh kesenangan. dapat membantu peserta didik belajar tentang dunia dan untuk menstimulus imajinasi yang kreatif saat belajar, dapat memotivasi dalam belajar dan memahami materi dengan lebih mudah. Sehingga dengan membaca buku cerita bergambar dapat memberikan dampak yang positif bagi anak usia dini dan mengembangkan kognitif peserta didik.

Penulis, Yulia Romdonawati, S.Pd. Guru TK Islam Adz Dzikro, Karanggeneng Boyolali – Jawa Tengah

Related posts