TRUK DUMP BLONG DI TURUNAN JRAKAH,2 MENINGAL TERTIMPA MUATAN.

proses Evakuasi Truck Dump Terguling di turunan jrakah Rabu (7/6/2022).

Radarjateng.com,SEMARANG – Kecelakan terjadi Truck dump dengan muatan tanah galian menabrak beberapa motor dan mobil turunan Jrakah, tepatnya di depan Kantor Bank Mandiri, Kelurahan Purwoyoso Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang, kisaran pukul 11.30 WIB, Rabu (7/6/2022).

Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, truk dump warna putih berasal dari pengerukan belakang tempat pembangunan SMPN 16 Kota Semarang, muatan galian tanah yang akan di bawa ke pelabuhan Tanjung Emas Semarang, kemudian saat akan melewati tempat kejadian turunan Jrakah, diduga Truck dump mengalami rem blong dan menabrak beberapa motor dan menindih satu mobil Agya warna silver.

“Tiba tiba terdengar suara keras ternyata terlihat mobil truk warna putih itu melaju kencang, kayaknya blong remnya. Terus tahu-tahu kok belok ke kanan dan menabrak motor dan mobil. Terus menindih mobil Agya warna silver itu,” ungkap Jamal, penjaga parkir di ruko Bank Mandiri.

Saat truk berhenti dan terguling, galian tanahnya yang dimuat ikut tumpah ke jalan dan sebagian menimpa korban, sehingga menyebabkan kemacetan di dua jalur sepanjang Jalan Prof Hamka, Ngaliyan, Semarang.

Dari tragedi kecelakaan tersebut mengakibatkan dua orang meninggal dunia, salah satunya adalah pengendara mobil Agya warna silver dengan nomor polisi H 1240 FW yang tergencet truk tersebut ada 4 penumpang di mobil itu satu di antaranya berhasil menyelamtkan diri namun masih ada anak kecil yang masih tergencet di dalam mobil Agya yang masih selamat dalam Evakuasi penyelamatan Tim SAR dan relawan di bantu Alat berat Eksavator untuk membantu mengangkat badan Dum Truck hampir satu jam lebih untuk Evakuasi korban di dalam mobil ahirnya berhasil di Evakuasi dalam keadaan selamat”Ujarnya.

Related posts