Mengembangkan Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini Melalui Kartu Bergambar Di Tk Sayuwiwit Kabupaten Banyuwangi.

Mengembangkan Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini Melalui Kartu Bergambar Di Tk Sayuwiwit Kabupaten Banyuwangi

RadarJateng.com, Pendidikan Anak   usia      dini      merupakan kelompok  yang sedang berada dalam prinsip pendidikan, anak usia dini adalah individu unik   yang   memiliki pola pertumbuhan dan perkembangan yang berbeda-beda.   Pada    masa    inilah berlangsungnya proses pendidikan, yaitu sejak anak berada dalam kandungan, masa bayi hingga anak berumur enam tahun.

Pada masa usia dini, anak mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang sangat cepat dari segi agama, fisik motorik, kognitif, bahasa, sosial-emosional dan seni. Merupakan generasi penerus yang harus di persiapkan dengan sebaik-baiknya, maka dari itu penting bagi anak usia dini untuk mendapatkan stimulasi yang baik semasa usia dininya

Mengembangkan Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini Melalui Kartu Bergambar Di Tk Sayuwiwit Kabupaten Banyuwangi

Kemampuan kognitif merupakan awal dari kemampuan anak untuk berfikir. Perkembangan kognitif adalah suatu proses berpikir, yaitu kemampuan individu untuk menghubungkan, menilai, dan mempertimbangkan suatu kejadian atau peristiwa. Jadi proses kognitif berhubungan dengan tingkat kecerdasan intelegensi yang menandai seseorang dengan berbagai minat terutama sekali pengembangan aritmatika anak usia dini ini diarahkan untuk kemampuan matematika. Beberapahal yang perlu diperhatikan oleh orang tua sebelum mengajarkan matematika pada anak-anak, terutama pada anak usia dini adalah

Read More
  1. Matematika itu bukanlah hanya sekedar berhitung angka-angka,
  2. Matematika adalah bagian dari kehidupan sehari-hari dan bukanlah sesuatu yang abstrak,
  3. Untuk membuat anak usia dini cinta matematika, orang tua tidak boleh takut pada matematika
  4. Belajar tidak harus dipisahkan dari bermain. Media kartu bergambar adalah salah satu media visual yang berisakan gambar-gambar dimana ukuran pembuatannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Mengembangkan kemampuan kognitif anak usia dini melalui kartu bergambar yaitu guru menyediakan kartu bergambar dan kartu agka. Kartu bergambar yang di sediakan guru berwarna-warni serta gambar yang disajikan oleh guru dekat dengan anak sehingga anak tidak mudah bosan saat diberi kegiatan. Guru meminta anak untuk memasangkan kartu angka sesuai dengan kartu gambar, guru mengajak anak satu persatu untuk memasangkan kartu di tali dan dijepit dengan jepitan jemuran. Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan kognitif anak usia dini dapat berkembang, anak sudah mampu menyebutkan angka, mengenal konsep bilangan, mengenal lambang bilangan.

Penulis : Malikhatul Aini, S.Pd Guru TK Sayuwiwit, Kec.Songgon Kabupaten Banyuwangi – Jatim

Related posts