Penggunaan Media Papan Pecahan Pada Materi Pecahan Senilai Di Kelas IV .

Penggunaan Media Papan Pecahan Pada Materi Pecahan Senilai Di Kelas IV

RadarJateng.com, Pendidikan Kehidupan sehari-hari tidak terlepas dari permasalahan matematika, untuk itu setiap orang perlu menguasai matematika dengan baik agar dapat memecahkan permasalahan matematika dalam kehidupan sehari-hari (Setyono, 2007:12). Matematika juga mempunyai peranan penting dalam berbagai displin ilmu dan memajukan daya pikir manusia seperti yang tercantum dalam Permendiknas nomor 22 tahun 2006 yaitu peningkatan mutu pendidikan diarahkan untuk meningkatkan kualitas manusia Indonesia seutuhnya melalui olahhati, olahpikir, olahrasa, dan olahraga agar memiliki daya saing dalam menghadapi tantangan global.

Matematika merupakan mata pelajaran yang diajarkan di berbagai jenjang pendidikan. Ada banyak alasan tentang perlunya siswa belajar matematika, terdapat lima alasan perlunya belajar matematika karena matematika merupakan (1) sarana berpikir yang jelas dan logis, (2) sarana untuk memecahkan masalah kehidupan sehari-hari, (3) sarana mengenal pola-pola hubungan dan generalisasi pengalaman, (4) sarana untuk mengembangkan kreativitas, (5) sarana untuk meningkatkan kesadaran terhadap perkembangan budaya.  Sejalan dengan alasan tersebut, penguasaan matematika yang kuat sejak dini diperlukan untuk menguasai dan menciptakan teknologi di masa depan (Cornelius dalam Abdurrahman, 2010: 253).

Penggunaan Media Papan Pecahan Pada Materi Pecahan Senilai Di Kelas IV

Siswa yang mengalami kesulitan belajar matematika mempunyai beberapa karakteristik. Siswa berkesulitan belajar sering melakukan kekeliruan dalam belajar berhitung, kekeliruan dalam belajar geometri, dan kekeliruan dalam menyelesaikan soal cerita (Runtukahu dan Kandou, 2014: 252). Kesulitan yang sering dialami oleh siswa yaitu kesulitan saat mengerjakan soal cerita karena kurang mampu memahami maksud soal dan kebingungan saat menentukan operasi hitung yang akan dipakai. Selain itu, siswa sering melakukan kesalahan saat menghitung, apalagi menghitung operasi perkalian dan pembagian untuk menentukan nilai pecahan senilai. untuk itu penggunaan media pembelajaran menjadi faktor penting yang perlu diperhatikan dalam pembelajaran matematika agar siswa dapat memahami konsep matematika dengan baik. Pentingnya penggunaan media untuk membantu pemahaman siswa sudah disadari oleh guru, maka dari itu guru berupaya untuk menggunakan media dalam pembelajaran matematika.

Read More

Media pembelajaran merupakan alat atau perangsang siswa guna untuk memperjelas materi yang diajarkan. Penggunaan media pembelajaran ini, sangatlah penting, terlebih bagi siswa di sekolah dasar. Dimana siswa sekolah dasar seharusnya menggunakan benda-benda kongkret atau media dalam setiap materi yang diajarkan. Karena masih belum bisa atau belum mampu untuk diajak berimajinasi perihal pelajaran terutama matematika. Dalam pembuatan media sendiri tidak hanya sebagai alat penyampaian materi namun juga sebagai perangsang yang mampu membuat siswa lebih fokus terhadap media  yang akan ditampilkan dibandingkan terfokus dengan hal yang lain, namun tidak hanya itu saja pembuatan media juga perlu memperhatikan dari segi kemampuan siswa dari segi psikis ataupun motorik siswa agar tercapainya tujuan media yang akan diterapkan. Kegiatan pendidikan matematika dikemas dengan penggunaan media pembelajaran yang menarik seperti penggunaan media papan Pecahan pada materi pecahan senilai.

Penggunaan Media Papan Pecahan Pada Materi Pecahan Senilai Di Kelas IV

Media Papan Pecahan merupakan media yang ditawarkan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan tampilan warna yang beragam dan menarik dikarenakan media papan pecahan ini memiliki banyak manfaat mulai dari dapat memperjelas pembelajaran bilangan pecahan konsep dasar pengertian hingga dapat menjelaskan nilai pecahan yang memiliki angka berbeda namun mempunyai nilai yang sama. Papan pecahan ini hadir sebagai alat bantu dan juga sebagai perangsang siswa sehingga siswa dapat lebih fokus dan dapat belajar sendiri dengan menggunakan media papan pecahan ini. Terlebih lagi papan pecahan ini sudah dibuktikan dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang materi pecahan senilai.

Media papan pecahan sangat mudah dibuat. Alat dan bahannya antara lain, papa sterofoam, gardus, kertas origami, gunting, lem, spidol, Paku payung, penggaris dan  gambar lingkaran berwarna  dengan beberapa bagian yang senilai

Cara membuat:

  1. Siapkan 1 papan sterofoam
  2. Guntinglah gardus menjadi beberapa lingkaran
  3. Guntinglah lingkaran berwarna yang telah disiapkan lalu tempelkan pada gandus yang berbentuk lingkaran
  4. Lipatlah kertas origami menyerupai Kartu persegi panjang dengan ukuran 3 cm x 5 cm
  5. Tulislah angka yang berfariasi pada kertas origami yang telah di bentuk menyerupai kartu angka
  6. Gunakan paku payung untuk menempel lingkaran maupun kartu angka yang telah dibuat pada papan sterofoam

Cara penggunaan:

  1. Guru menempelkan beberapa lingkaran berwarna pada papan sterofoam
  2. Guru menyiapkan kartu pecahan yang beragam
  3. Siswa diminta mengambil kartu pecahan yang sesuai dengan gambar pecahan lalu menempelkan disamping gambar lingkaran
  4. Guru menempelkan kartu pecahan 3/4 pada papan sterofoam siswa memilih kartu pecahan yang memiliki nilai yang sama dengan ¾
  5. Siswa dapat menempelkan kartu pecahan yang memiliki nilai yang sama seperti ½ = 2/4 = 3/6 =4/8

Tujuan penggunaan media papan pecahan yaitu dapat menumbuhkan minat belajar siswa pada pelajaran matematika terkhusus materi Pecahan senilai. Dengan penggunaan media papan pecahan diharapkan siswa lebih mudah dalam menyelesaiakn soal-soal pecahan senilai.

Penulis : Siti Sarliati, S. Pd, SD Negeri 88 Buton, Kec. Lasalimu Selatan, Kab. Buton, Sultra

Related posts