Pentingnya Penggunaan Media Pada Pembelajaran Anak Usia Dini.

Pentingnya Penggunaan Media Pada Pembelajaran Anak Usia Dini

RadarJateng.com, Pendidikan Media memiliki peran sangat penting bagi anak usia dini karena anak belum mampu memahami sesuatu yang bersifat abstrak. dengan adanya media pembelajaran mampu mengalihkan perhatian anak untuk mampu berkonsentrasi  serta menarik perhatian anak dalam suatu kegiatan dengan waktu yang cukup lama dibandingkan dengan tidak menggunakan media. Kehadiran media pembelajaran lebih interaktif, menarik, berwarna dan variatif dapat membuat anak lebih aktif, terlibat, bebas bereksplorasi, mencoba hal baru dalam kegiatan pembelajaran  melalui bermain. Dengan adanya  media akan terjadi komunikasi dua arah secara aktif antara guru dan anak  sedangkan tanpa media guru cenderung bicara satu arah banyak menggunakan metode  ceramah yang membuat anak cepat bosan dan membuat pembelajaran menjadi kurang efektif.

Dengan adannya media, maka anak  lebih mudah memahami pembelajaran yang dilaksanankan guru, lebih menarik perhatian anak dengan melihat warna, bentuk  yang ada pada media. Memperhatikan bentuk dari media  akan menimbulkan rasa keingintahuan anak  terhadap materi yang disajikan. Media pembelajaran memiliki pengaruh yang besar terhadap indera-indera anak dalam memahami materi yang disampaikan.Hal ini disebabkan media yang digunakan mampu menguat indera menangkap pesan secara nyata/konkrit, sehingga materi yang disampaikan lebih jelas dan detail, sesuai dengan tema yang ada.

Sejalan dengan ini menurut pakar dimana Media pembelajaran merupakan salah satu komponen penting dalam proses pembelajaran, hal ini dikarenakan media pembelajaran mampu membantu proses belajar anak serta mampu mengkonkritkan bahan ajar yang bersifat abstark (Kuswanto & Radiansah, 2018). Minat belajar anak akan meningkat jika guru bisa merancang media  pembelajaran dengan baik dan sesuai dengan kreteria anak dengan menggunakan berbgai media yang ada  menyesuiaikan dengan tema pembelajaran

Read More
TK Pertiwi SEKDA PROP Pontianak – Kalimantan Barat Belajar Menggunakan Media Audio Visual.

Beberapa media yang dapat di gunakan dalam pembelajaran anak usia dini diantarannya adalah

  1. Media Audio

Media pembelajaran yang mengandung pesan-pesan dalam bentuk auditif (pendengaran), seperti radio dan kaset bisa dengan mendengarkan lagu-lagu atau mumutar sebuah cerita, di sini anak dapat menyimak dan meniru cerita atau lagu-lagu yang diputar. Manfaatnya dapat merangsang perkembangan imajinasi dan perkembangan bahasanya. Untuk itu, agar dapat memanfaatkan media audio dengan baik harus dipersiapkan maksimal, seperti besar kecilnya volume suara, serta intonasi suara yang didengarkan.

  1. Media Visual

Media ini  mengandalkan indra penglihatan. Adapun bentuk media visual adalah media grafis dan media proyeksi. Media grafis adalah media visual yang mengkomunikasikan antar fakta dan data berupa gagasan atau kata-kata verbal seperti poster, kartun, komik, buku cerita Dibandingkan media audio, media visual lebih baik digunakan bagi anak usia dini karena anak dapat melihat langsung tentang  apa yang dipelajarinya  misal anak belajar tema tanaman , maka guru menyiapakan media miniatur atau gambar yang  bisa langsung anak lihat dengan nyata.

  1. Media Audio Visual

media yang mempunyai unsur-unsur suara dan gambar. Adapun jenis media ini dibedakan menjadi audio visual diam yang menampilkan gambar, suara, dan audio visual gerak yaitu media yang dapat menampilkan suara dan gambar yang bergerak seperti film dan video kaset.Terdapat beberapa manfaat media pembelajaran pada anak usia dini. Pertama dapat meningkatkan motivasi, kedua memberikan, dan meningkatkan variasi belajar anak, ketiga memberikan struktur materi pembelajaran, ke empat memberikan informasi kepada anak, kelima merangsang anak untuk berpikir dan beranalisis, ke enam menciptakan kondisi dan situasi belajar tanpa tekanan.

Diharapkan kita sebagai pendidik khususnya pendidik anak usia dini mampu membuat media dan memanfaatkan media tersebut untuk kegiatan pembelajaran, media tidak perlu mahal dan harus dibeli akan lebih baik media yang dibuat  mudah didapat dan dikreasikan seperti menggunakan media loose part ,media bahan alam,serta  dari barang bekas.

Penulis : Siti Nurjanah S.Pd, TK Pertiwi SEKDA PROP Pontianak – Kalimantan Barat

Related posts