RadarJateng.com, Pendidikan – Pendidikan anak usia dini adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. Masa usia dini merupakan periode emas (golden age) bagi perkembangan anak untuk memperoleh proses pendidikan. Anak usia 4-6 tahun merupakan bagian dari anak usia dini yang berada pada rentangan usia lahir sampai 6 tahun, pada usia ini anak disebut sebagai anak usia prasekolah, dimana usia dini ini merupakan masa peka bagi anak. Anak mulai sensitif untuk menerima berbagai upaya perkembangan seluruh potensi anak. Masa peka adalah masa terjadinya pematangan fungsi-fungsi fisik dan psikis yang siap merespon stimulasi yang diberikan oleh lingkungan. Pendidikan Anak usia dini mencakup 6 aspek perkembangan anak yaitu: Nilai Agama dan Moral, Fisik Motorik, Kognitif, Bahasa, Sosial Emosional, seni.
Bahasa sangatlah penting karena dengan bahasa anak dapat berkomunikasi dengan orang lain dilingkungannya, sebagai sarana untuk menyalurkan ekspresi anak dan dengan bahasa anak-anak mampu mengungkapkan segala apa yang dia rasakan kepada orang lain.
APAKAH BAHASA ITU ?
Bahasa merupakan suatu sistem bunyi, perkataan dan bentuk, atau struktur kata yang digunakan manusia untuk berkomunikasi. Kemampuan bahasaanak meliputi :
- Memahami bahasa reseptif, yaitu menyimak/mendengarkan dan membaca
- Memahami bahasa ekspresif, yaitu dapat mengungkapkan bahasa secara verbal (lisan/berbicara) dan secara nonverbal (menulis)
- Mengenal keaksaraan (literasi) awal melalui bermain
MENGAPA PENTING MENGEMBANGKAN BAHASA ANAK ?
Bahasa berfungsi untuk alat komunikasi. Dalam berkomunikasi diperlukan kemampuan untuk memahami pesan yang disampaikan, baik dalam bentuk lisan maupun tertulis. Melalui bahasa anak bisa tahu banyak pengetahuan karena bahasa merupakan sumber ilmu pengetahuan dan informasi yang diperoleh,baik dalam bentuk bacaan, tulisan maupun yang disampaikan orang secara lisan atau berbicaralangsung.
Pengembangan kemampuan bahasa ada 4 yaitu mendengar, membaca, berbicara, dan menulis
APA PERAN GURU DALAM PERKEMBANGAN BAHASA ANAK ?
Guru berperan penting dalam merancang kegiatan belajar anak di sekolah, kegiatan belajar anak haruslah yang menyenangkan untu anak, meningkatkan kosakata yang dimiliki anak, meningkatkan kemampuan anak dalam mendengar, memahami, dan menceritakan kembali cerita yang didengar.
Selain guru, orangtua juga berperan penting sebagai fasilitator dan mendampingi anak bermain di rumah dengan menyediakan berbagai aktivitas bermain keaksaraan untuk dimainkan anak, memberi semangat kepada anak untuk bermain dan memberi pijian bila anak melakukan hal positif yang belum pernah atau jarang dilakukan, dan juga orangtua juga ikut terlibat sebagai teman anak bermain yang menyenangkan.
Penulis : Riris Handayani, S.Pd, TK Pertiwi Cranggang Dawe Kudus Jawa Tengah